Skip to content

Biaya Asuransi Mobil All Risk BCA: Cara Hitung, Keunggulan dan Cara Belinya

biaya asuransi mobil all risk bca

Apabila mobil menjadi kendaraan yang digunakan untuk mobilitas harian, sebaiknya mulai pertimbangkan pentingnya memiliki asuransi mobil. Seperti namanya, asuransi mobil merupakan produk yang memberikan perlindungan terhadap risiko yang mungkin terjadi pada mobil, baik berupa kerusakan maupun kehilangan. Salah satu produk asuransi yang tersedia secara luas di pasaran adalah asuransi mobil BCA.

Berapa besaran biaya asuransi mobil all risk BCA? Nah, kamu bisa melakukan perhitungan estimasi premi asuransi yang harus dibayarkan dengan berbekal informasi dari artikel Igloo satu ini.

Sekilas tentang Asuransi Mobil BCA

tentang asuransi mobil all risk
Sumber Foto: photobyphotoboy via Envato

Asuransi Mobil BCA adalah layanan perlindungan kendaraan yang dikelola oleh PT Asuransi Umum BCA (BCA Insurance), anak perusahaan dari Bank Central Asia (BCA). Produk ini menawarkan dua jenis perlindungan utama, yaitu All Risk dan Total Loss Only (TLO). All Risk mencakup segala kerusakan, baik kecil maupun besar, sedangkan TLO memberikan perlindungan terhadap kerugian total akibat kehilangan atau kerusakan berat.

Dengan reputasi BCA sebagai salah satu institusi keuangan terkemuka di Indonesia, Asuransi Mobil BCA memastikan keamanan dan kenyamanan para pemegang polis asuransi.

Biaya Asuransi Mobil BCA

Biaya asuransi mobil BCA adalah sejumlah uang yang harus pemilik kendaraan bayarkan guna mendapatkan manfaat proteksi. Perhitungan biaya disesuaikan dengan tempat di mana kendaraan tersebut beroperasi dan kategori kendaraan yang diasuransikan.

Untuk bisa menghitung estimasi biaya atau premi asuransi mobil, kamu harus terlebih dahulu tahu kategori kendaraan dan wilayahnya, yaitu: 

  • Wilayah 1 terdiri dari Sumatera dan sekitarnya
  • Wilayah 2 adalah DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Banten
  • Wilayah 3 di antaranya adalah wilayah yang tidak masuk di wilayah 1 maupun wilayah 2

Adapun persentasenya ditetapkan berdasarkan kategori harga kendaraan dan sesuai dengan jenis asuransi yang akan dibeli, apakah asuransi mobil all risk atau asuransi mobil Total Loss Only (TLO). Berikut adalah ilustrasi perhitungan premi asuransi all risk dan TLO:

1. All Risk

Dengan mengetahui biaya asuransi mobil all risk BCA per tahun, pemilik kendaraan bisa memutuskan apakah jenis asuransi all risk sesuai dengan budget yang mereka siapkan atau tidak. Sebagai ilustrasi perhitungan premi, kita akan menggunakan contoh berikut:

Apabila kamu hendak mengasuransikan mobil dengan harga antara Rp 125 juta hingga Rp 200 juta, biaya premi asuransi All Risk biasanya berkisar antara 2,47% hingga 2,72% dari harga kendaraan. Jadi perkiraan biaya asuransi mobil all risk BCA yang harus dibayarkan adalah sekitar Rp 4.940.000 hingga Rp 5.440.000 per tahun untuk mobil dengan harga Rp 200 juta.

2. TLO

Sebagai contoh perhitungan biaya asuransi mobil TLO dari BCA, kita ilustrasikan bahwa mobil kamu berada di wilayah 2, yaitu DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Banten. Berdasarkan tarif dari OJK, untuk kendaraan pribadi, rate asuransi TLO di wilayah 2 bisa berkisar antara 0,44% hingga 0,53% dari nilai kendaraan. Misalnya, jika mobil kamu memiliki nilai pasar sekitar Rp190 juta (kategori 2), premi yang harus dibayar dapat dihitung sebagai berikut:

Premi Dasar = 0,44% x Rp190.000.000 = Rp836.000 per tahun

Dengan begitu, estimasi harga asuransi mobil BCA per tahun jenis TLO yang harus pemilik mobil bayarkan setiap tahunnya adalah sebesar Rp 836 ribu. Akan tetapi, besaran premi dapat bervariasi, tergantung pada kebijakan masing-masing perusahaan asuransi serta beberapa faktor lain. Apabila kamu membeli rider atau manfaat tambahan, biaya premi asuransi mungkin lebih tinggi dari estimasi yang sudah dihitung di atas.

Keunggulan Asuransi Mobil BCA

Asuransi Mobil BCA hadir sebagai salah satu pilihan terbaik di Indonesia dengan berbagai keunggulan. Beberapa keunggulan asuransi mobil BCA di antaranya adalah:

1. Perlindungan Komprehensif untuk Mobil

Asuransi Mobil BCA menawarkan cakupan yang luas, mulai dari kerusakan akibat kecelakaan, pencurian, hingga bencana alam seperti banjir dan gempa. Dengan perlindungan menyeluruh ini, kamu dapat berkendara dengan tenang tanpa khawatir akan risiko tak terduga.

2. Kemudahan dalam Pengajuan Klaim

Proses klaim asuransi sering kali menjadi momok bagi banyak orang. Namun, Asuransi Mobil BCA menyediakan layanan klaim yang cepat, mudah, dan transparan. kamu hanya perlu melengkapi dokumen yang dibutuhkan, dan tim profesional mereka akan membantu prosesnya hingga selesai. Proses klaim asuransi mobil BCA yang mudah ini tentu menjadi salah satu keunggulan yang tidak boleh dilewatkan.

3. Jaringan Bengkel Rekanan yang Luas

Dengan Asuransi Mobil BCA, kamu memiliki akses ke jaringan bengkel rekanan resmi yang tersebar di seluruh Indonesia. Bengkel-bengkel ini menyediakan layanan berkualitas dengan suku cadang asli untuk memastikan kendaraan kamu kembali dalam kondisi terbaik.

4. Ketersediaan Layanan Darurat 24/7

Kecelakaan atau kerusakan mobil bisa terjadi kapan saja. Risiko semacam ini menjadi alasan mengapa Asuransi Mobil BCA menyediakan layanan darurat 24 jam, termasuk derek (towing). Layanan ini memberikan rasa aman kepada pemegang polis saat mengalami risiko yang tidak diharapkan.

5. Premi Kompetitif dan Beragam Pilihan Paket

Asuransi Mobil BCA menawarkan premi yang terjangkau dengan berbagai pilihan paket sesuai kebutuhan calon nasabah. Asuransi Mobil BCA memberikan fleksibilitas dalam menyesuaikan dengan anggaran, baik untuk asuransi dasar maupun manfaat tambahan (rider).

Cara Beli Asuransi Mobil BCA

Setelah menghitung estimasi biaya asuransi mobil all risk BCA, kamu bisa langsung membeli asuransi tersebut. Pembelian bisa dilakukan dengan berbagai cara, yaitu dengan mendatangi kantor cabang atau agen asuransi terdekat dan membelinya secara online di situs atau platform penyedia asuransi resmi.

Apabila ingin melakukan pembelian secara offline, berikut adalah beberapa langkah mudahnya:

1. Tentukan Jenis Perlindungan yang Dibutuhkan

Pilih antara All Risk (perlindungan komprehensif terhadap segala jenis kerusakan) atau Total Loss Only (TLO) (perlindungan untuk kerusakan berat atau kehilangan total). Pastikan memilih yang sesuai dengan kebutuhan dan anggaran yang kamu siapkan untuk kebutuhan biaya asuransi mobil all risk BCA.

2. Datangi Kantor Cabang atau Agen Asuransi Terdekat

Pemilik mobil yang ingin membeli asuransi mobil dari BCA bisa segera mengunjungi kantor cabang BCA atau agen asuransi terdekat. Alternatifnya, gunakan layanan mitra platform digital untuk mempermudah perbandingan harga dan fitur​.

3. Isi Formulir Aplikasi

Siapkan informasi kendaraan yang akan diasuransikan, seperti merek, model, tahun pembuatan, nomor registrasi, serta data pribadi pemilik kendaraan. Isi formulir aplikasi dengan lengkap dan benar untuk memudahkan proses verifikasi​.

4. Pilih Opsi Perluasan Perlindungan 

Tambahkan perluasan cakupan seperti perlindungan terhadap bencana alam, kecelakaan pribadi, atau tanggung jawab pihak ketiga jika diperlukan. Hal ini memastikan kendaraan mendapatkan proteksi maksimal​. Tentunya, langkah ini bersifat opsional yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan preferensi kamu.

5. Hitung dan Bayar Premi

Setelah data kamu disetujui, BCA Insurance akan memberikan estimasi premi. Kemudian, bayar premi baik secara langsung maupun secara online melalui beberapa metode pembayaran yang disediakan.

6. Terima Polis Asuransi

Setelah pembayaran diverifikasi, polis asuransi akan diterbitkan. Polis ini dapat dikirim melalui email atau aplikasi, memberikan kamu akses untuk mengelola klaim dan informasi lainnya​.

Dapatkan Asuransi Mobil di Igloo

Informasi seputar biaya asuransi mobil all risk BCA akan sangat membantu, terutama bagi pemilik mobil yang ingin membeli Asuransi Mobil. Terdapat banyak pilihan produk asuransi yang ditawarkan dengan harga terjangkau, seperti produk asuransi yang ditawarkan oleh Igloo. 

Untuk kamu yang tertarik melakukan pembelian Asuransi Mobil di Igloo, bisa langsung melakukan beberapa langkah berikut:

  • Pertama, kunjungi website Igloo atau bisa langsung buka halaman “Asuransi Mobil”.
  • Pilih asuransi sesuai kebutuhan, tersedia dua jenis asuransi, yaitu Asuransi Mobil TLO dan Asuransi Mobil All Risk.
  • Pilih “Cari di Sini” pada jenis asuransi yang dipilih.
  • Isikan informasi terkait kendaraan yang akan diasuransikan dengan lengkap dan tepat.
  • Bayar premi asuransi yang sudah dipilih, baik melalui dompet digital, transfer bank, maupun virtual accounts.
  • Penerbitan polis dilakukan setelah pembayaran premi asuransi terkonfirmasi.

Selain asuransi untuk kendaraan berupa mobil dan motor, Igloo juga menyediakan beberapa produk asuransi lain, termasuk Asuransi Perjalanan, Asuransi Hewan Peliharaan, dan Asuransi Kecelakaan Diri.