Ini Tips Perawatan dan Pemeliharaan Motor di Musim Hujan

Table of Contents

Musim hujan dan motor adalah dua hal yang sangat menantang. Berkendara motor di tengah hujan menjadi rutinitas yang harus kamu tempuh jika moda transportasi utamamu adalah sepeda motor. Tentu saja genangan air, banjir hingga jalanan berlubang menjadi hal yang harus kamu terjang. Bahkan seringkali sepeda motor yang kamu kendarai mogok di tengah jalan akibat kamu menerjang banjir.

Oleh karena itu, perawatan dan pemeliharaan motor di musim hujan menjadi tantangan tersendiri bagi siapapun. Karena perawatan dan pemeliharaan kendaraan yang ekstra diperlukan saat musim hujan agar motor performanya tetap maksimal. Ingat, kandungan air hujan terdiri dari zat yang konsentrasi asamnya tinggi sehingga sangat mudah merusak sparepart motor. Selain itu saat mengenai komponen pengapian dan basah, motor akan mogok.

Nah agar motor awet, berikut ini Igloo akan bantu kamu mengatasi tantangan perawatan dan pemeliharaan motor di musim hujan.

Mengatasi Tantangan Perawatan dan Pemeliharaan Motor di Musim Hujan

Berkendara saat hujan memang sangat membahayakan karena jarak pandang kamu akan menjadi terbatas dan kamu pun tidak bisa 100% perhatian ke jalan sehingga tidak bisa tahu jalan berlubang atau tidak. Oleh karena itu, kamu wajib berhati-hati dan selalu jaga keseimbangan saat berkendara.

Selain keselamatan diri yang harus kamu utamakan, berikut ini Igloo akan bantu kamu mengatasi tantangan perawatan motor di musim hujan sehingga tidak sampai mogok di tengah jalan.

  1. Mencuci motor secara rutin

Saat hujan motor akan terkena cipratan air dan membekas baik di body motor hingga di area mesinnya. Nah untuk menghilangkan dan membersihkannya kamu wajib mencuci motor secara keseluruhan. Mengingat pH asam dari air hujan bisa membuat komponen motor terkikis dan menjadi korosif.

  1. Lakukan pemeriksaan rantai

Jika motor yang kamu kendarai model bebek, trail, dan sport maka sangat perlu bagi kamu untuk melakukan pemeriksaan rantai. Rantai motor yang berkarat bisa membuat traksi berkurang. Sehingga kamu perlu membersihkannya dan oleskan pelumas kembali pada rantai.

  1. Cek kondisi ban motor

Karena saat musim hujan fokus kamu ke jalanan berkurang maka salah satu antisipasi yang bisa kamu lakukan adalah ganti ban motor. Namun sebelum itu cek dulu kondisi ban motor, pastikan tidak kurang angin dan permukaan ban tidak tipis.

Saat ban kurang angin maka akan mudah sekali bocor dan jika permukaan ban sudah tipis maka dapat meningkatkan kemungkinan slip saat di jalan raya.

  1. Cek kondisi busi motor

Apabila busi pada motor terendam banjir, motor yang kamu kendarai bisa mogok di tengah jalan. Kejadian seperti ini tentu tidak menyenangkan, sehingga saat berkendara di musim penghujan ada baiknya perhatikan kondisi busi. Jika banjir terlalu tinggi ada baiknya kamu tidak melintas agar busi terhindar dari kemasukan air. Karena jika busi kotor dan terkena banjir akan menurunkan performa mesin. Selain itu ada baiknya kamu juga rutin periksa kondisi busi, jika kotor segera bersihkan agar performa stabil.

Baca Juga Artikel Lainnya : 10 Tips Perawatan Motor Listrik agar Awet dan Tahan Lama

  1. Cek kondisi lampu motor

Saat berkendara di musim penghujan jarak pandang pasti menurun, maka sebaiknya periksa kondisi lampu. Kondisi lampu yang maksimal dapat meningkatkan visibilitas berkendara dan tidak pula membahayakan pengendara lain yang sedang melintas. Oleh karena itu, cek kondisi lampu motor secara rutin dan apabila lampu mati ada baiknya segera ganti dengan yang baru.

  1. Sistem kelistrikan

Selanjutnya cek sistem kelistrikan motor, karena saat hujan sistem kelistrikan harus dipastikan tidak membahayakan saat terkena air. Apalagi sistem kelistrikan motor berhubungan dengan lampu motor. Sehingga perlu kamu cek secara keseluruhan sistem kelistrikan yang ada.

  1. Cek sistem pengereman

Saat melakukan perawatan dan pemeliharaan motor jangan lupa untuk mengecek sistem pengereman. Terutama bagian kampas rem, pastikan masih full sehingga tidak membahayakan. Karena jika kampas rem habis maka akan terjadi traksi dengan ban dan tentu saja hal ini sangat tidak diinginkan.

  1. Pengecekan oli di motor

Oli motor saat musim penghujan harus kamu pastikan jernih dan tidak keruh. Jika kamu menemukan warna oli berubah warna menjadi abu maka bisa jadi oli tersebut sudah kemasukan air. Nah saat ganti oli sebaiknya lakukan sesuai dengan spesifikasi yang dimiliki motor.

Itulah cara mengatasi tantangan perawatan dan pemeliharaan motor di musim hujan yang bisa kamu lakukan. Selain berbagai cara di atas untuk menghindari kerugian yang terlalu besar, kamu juga bisa membelikan kendaraan yang kamu punya Asuransi Motor yang disediakan Igloo.

Dengan asuransi dari Igloo, kamu bisa berkendara dengan lebih nyaman dan aman tanpa khawatir kondisi darurat terjadi di tengah perjalanan.

Bila tertarik dan kamu ingin mendapatkan asuransi motor dari Igloo untuk menghemat pengeluaran perbaikan motormu, berikut langkahnya:

  1. Buka website Igloo dan pilih kategori “Asuransi Motor”.
  2. Terdapat dua pilihan jenis asuransi motor di Igloo diantaranya Asuransi Motor Listrik dan Asuransi Motor. Nah kamu bisa pilih Asuransi Motor untuk jenis motor matic ataupun bebek.
  3. Silahkan klik “Cari di Sini” pada jenis asuransi motor yang kamu butuhkan.
  4. Isikan informasi kendaraan motor yang kamu gunakan.
  5. Bayarkan preminya lewat payment yang tersedia.
  6. Polis akan terbit jika pembayaranmu sudah terkonfirmasi.

Pembelian asuransi motor di Igloo adalah keputusan yang tepat karena mereka menawarkan Diskon mulai dari 25%. Bukan hanya motor, akan tetapi di Igloo Asuransi Mobil juga berkesempatan memperoleh Diskon mulai dari 25% jika kamu langsung membelinya sekarang juga.

Temukan

Anda!

Igloo adalah platform asuransi pertama yang berfokus pada keluarga dan dirancang khusus untuk memenuhi kebutuhan asuransi keluarga kamu